JOURNAL

Layanan journal yang disediakan oleh Perpustakaan Universitas Gunadarma

Pewarisan Sifat Beberapa Karakter Kualitatif dan Kuantitatif pada Hipokotil dan Kotiledon Cabai (Capsicum annuum L.)

Judul Artikel:Pewarisan Sifat Beberapa Karakter Kualitatif dan Kuantitatif pada Hipokotil dan Kotiledon Cabai (Capsicum annuum L.)
Judul Terbitan:JURNAL AGRONOMI INDONESIA (INDONESIAN JOURNAL OF AGRONOMY)
ISSN:2085-2916
Bahasa:IND
Tempat Terbit:BOGOR
Tahun:0000
Volume:Vol. 45 Issue 1 0000
Penerbit:PERHIMPUNAN AGRONOMI INDONESIA (PERAGI) DAN DEPARTEMEN AGRONOMI DAN HORTIKULTURA, FAKULTAS PERTANIAN
Frekuensi Penerbitan:3 X 1 TAHUN
Penulis:Arya Widura Ritonga, Muhamad Syukur, Rahmi Yunianti, dan Sobir
Abstraksi:Karakter hipokotil dan kotiledon sangat potensial untuk dijadikan marka morfologi yang efektif dan efisien pada beberapa tanaman. Namun, informasi tentang pola pewarisan sifat karakter hipokotil dan kotiledon cabai masih belum banyak tersedia. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pola pewarisan sifat beberapa karakter kualitatif dan kuantitatif hipokotil dan kotiledon cabai. Penelitian ini menggunakan populasi cabai ungu (PI (IPB C20)), cabai hijau (P2 (IPB C2)), Fl, FIR, BCP 1, BCP2, dan F2. Analisis karakter kualitatif menggunakan analisis genetik mendel sedangkan pendugaan model genetik karakter kuantitatif menggunakan analisis skala gabungan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa warna hipokotil dan kotiledon dikendalikan oleh 1 gen. Gen pengendali warna ungu dominan terhadap gen pengendali warna hijau pada hipokotil sedangkan gen pengendali warna hijau dominan terhadap gen pengendali ungu pada kotiledon. Model genetik aditifdominan dengan interaksi aditifaditif dan interaksi aditif-dominan sesuai untuk karakter panjang hipokotil. Model genetik aditif-dominan dengan interaksi aditif-dominan dan interaksi dominan-dominan sesuai untuk karakter diameter hipokotil. Model genetik aditif-dominan dengan interaksi aditif-aditif dan interaksi dominan-dominan sesuai untuk karakter panjang dan lebar kotiledon.
Kata Kunci:marka morfologi; model genetik; penyerbukan silang alami
Lokasi:P49
Terakreditasi:sudah