Layanan penulisan ilmiah yang disediakan oleh Perpustakaan Universitas Gunadarma
Pengaruh kecenderungan Alexithymia terhadap perilaku cemburu pada dewasa awal yang berpacaran
ABSTRAKSI :
Berpacaran adalah karena adanya rasa ketertarikan satu sama lain antara laki- laki dan perempuan yang pada proses ini setiap individu akan belajar untuk berkomitmen terhadap hubungan dengan pasangannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecenderungan alexithymia terhadap perilaku cemburu pada pasangan dewasa awal yang berpacaran dengan responden dalam penelitian ini berjumlah 177 responden yang diperoleh melalu teknik purposive sampling dengan kriteria berjenis kelamin dan wanita usia 20 sampai 30 tahun dan sedang menjalani hubungan berpacaran. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan uji regresi sederhana. Penelitian ini menunjukkan hasil bahwa terdapat pengaruh yang sangat signfikan antara kecenderungan alexithymia terhadap perilaku cemburu pada pasangan dewasa awal yang berpacaran dengan nilai signifikansi 0,007.